Kupang, 20 Maret 2022.
Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Santo Yoseph (SANYONA) Kupang, Minggu 20 Maret 2022 menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2021 di Aula Gereja Blasius, Paroki Santo Yoseph Naikoten Kupang.
Agustinus Mboik, selaku pengurus KSP CU SANYONA, dalam sambutan mengawali RAT tersebut mengatakan bahwa, “Perjalanan koperasi SANYONA memasuki usia 12 tahunnya, mengalami cukup banyak tantangan pasang surut dalam pengelolaannya. Namun demikian, kami selaku Pengurus dan juga Pengawas, terus berupaya agar KSP CU SANYONA dalam pelayanannya senantiasa dapat meningkatkan kesejahteraan anggota melalui pemberian kredit usaha dan juga pinjaman-pinjaman lain yang dapat berdampak pada mutu kualitas hidup anggotanya.”.
Lebih lanjut ditegaskan oleh Agus Mboik, bahwa pada tahun buku yang lalu, KSP CU SANYONA terus menambah jumlah anggota dan juga kemampuan dalam pemberian pinjaman kepada anggota. Oleh karena itu, Agus yang merupakan Ketua II bidang Kredit dalam Kepengurusan SANYONA itu, mengajak seluruh anggota untuk tidak saja menyimpan, tapi juga aktif meminjam dan selalu komitmen dalam pengembaliannya. Dengan demikian, maka koperasi kita akan menjadi lebih sehat. Bahkan Agus juga mengatakan agar setidaknya setiap anggota dapat mengajak setidaknya minimal 1 anggota baru, dan tentunya akan diberi kompensasi sebesar 50 ribu rupiah untuk setiap anggota yang dapat membawa 1 anggota baru. Demikian Agus menegaskan.
Hadir dalam acara RAT SANYONA ke XII ini, Ketua Pengurus PUKOPDIT BK3D TIMOR, bapak Vinsensius Kepu, serta Perwakilan Dinas Koperasi dan UKM Kota Kupang, Ibu Rika Zegara.
Vinsensius Kepu, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Pengurus, Pengawas dan Manajemen atas kerja kerasnya dalam pengelolaan SANYONA. Pada kesempatan itu, Vinsensius juga mengatakan dihadapan Anggota RST KSP CU SANYONA, bahwa usai RAT ini, saya akan menjadi anggota KSP Sanyona. “Saya minta kepada manajemen, selesai penyelenggaraan RAT ini, tolong buku anggota saya dicetak.”. Bahkan Vinsen juga meminta kesediaan Ibu Rita Zegara selaku perwakilan Dinas Koperasi UMK Kita Kupang, agar dapat beraama-sama mendukung KSP CU SANYONA dengan menjadi anggota usai RAT hari ini.
Sementara itu, Rita Zegara yang hadir mewakili Kepala Dinas Koperasi UKM Kota Kupang, dalam arahannya sebelum membuka RAT XII KSP CU SANYONA, menyampaikan dukungan yang besar terhadap penyelenggaraan RAT KSP CU SANYONA. Rita bahkan mengajak agar seluruh Anggota Sanyona bekerjasama bahu membahu untuk membangun koperasi SANYONA ini.
“Bapak Mama basodara semua adalah anggota sekaligus pemilik koperasi SANYONA. Karena itu, mari bekerjasama membangun koperasi ini agar tumbuh menjadi koperasi yang sehat.”. Lebih jauh ditegaskan juga oleh Rita, bahwa Dinas Koperasi UMK Kota Kupang, menyiapkan banyak program untuk mendukung perkembangan koperasi-koperasi yang menjadi anggota Dinas Koperasi dan UKM Kota Kupang. Kami selaku Dinas akan siap membantu mengembangkan usaha dan juga keterampilan anggota dari Koperasi Sanyona. Karena itu, kami tunggu kedatangan pengurus dan pengawas untuk dapat menjalin kerja sama dengan Dinas Koperasi”. Demikian dikatakan Rita Zegara sebelum membuka secara resmi kegiatan RAT XII KSP CU SANYONA Tahun Buku 2022.